Spinner Icon

Daily Update Edisi 30 Agustus 2017

Author Image
Admin BTN Properti
Daily Report · 31 Agustus 2017
Ekonomi-Bisnis Terkini

  • Amerika Serikat (AS) merevisi ke atas angka pertumbuhan ekonomi kuartal kedua. Berdasarkan data Departemen Perdagangan, produk domestik bruto (PDB) AS mencapai 3% secara year on year, lebih tinggi ketimbang angka awal 2,6% yang dirilis bulan lalu.
  • Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk menargetkan penyaluran kredit pemilikan rumah (KPR) mencapai Rp40 triliun pada tahun 2017. terkait dengan itu, BNI meluncurkan sejumlah promo bunga sebesar 7,1% fix selama 2-3 tahun.

Pasar Hari Ini

  • IHSG turun 15.71 poin atau 0.27% ke posisi 5,872.51. Empat sektor tercatat menguat yang mana sektor Infrastruktur membukukan penguatan tertinggi dengan naik 0.54%. Sektor Pertambangan membukukan pelemahan terdalam dengan turun 1.38%. Dari total saham yang diperdagangkan, tercatat 157 saham menguat, 188 saham melemah, 114 saham stagnan, dan 100 saham tidak diperdagangkan. Investor asing membukukan net sell Rp103.07 miliar. Volume perdagangan tercatat 7.21 miliar saham dengan nilai transaksi mencapai Rp6.04 triliun.
  • Indeks STI naik 0.49% ke level 3,265.26. Indeks Nikkei 225 naik 0.74% ke level 19,506.54. Indeks Hang Seng naik 1.19% ke level 28,094.61. Indeks Shanghai turun 0.05% ke level 3,363.63. Indeks Shenzen naik 0.35% ke level 1,938.90. Indeks Dow Jones naik 0.12% ke level 21,892.43. Indeks S&P500 naik 0.46% ke level 2,457.59. Indeks FTSE naik 0.38% ke level 7,365.26.
  • Yield SUN bertenor 5 tahun turun 0.81% ke level 6.4352. Yield obligasi korporasi bertenor 1 tahun naik 0.14% ke level 7.7131.
  • Nilai tukar rupiah menguat terhadap semua mata uang acuan (hard currency) kecuali euro dan renminbi. Rupiah terhadap dollar AS di pasar spot diperdagangkan dikisaran Rp13,343 atau terapresiasi 0.04%.

 

Artikel Terkait

Lihat Semua

Artikel Terpopuler

Lihat Semua