Spinner Icon

Inilah Cara Agar Investasi Unit Apartemen Anda Laku Keras

Author Image
Info Terbaru · 2 November 2016

Makin kesini, semakin banyak pula orang yang mencari apartemen sebagai opsi hunian pilihan mereka. Hal ini mengingat berbagai kepraktisan dan fasilitas yang sering ditawarkan oleh apartemen. Namun, mengingat harga apartemen yang sering kali selangit, maka jika dilihat dari sudut pandang investasi, maka penyewaan merupakan jalan yang dapat menghasilkan perputaran uang yang lebih cepat jika dibandingkan dengan penjualan.

Oleh karena itu, jika Anda seorang investor di dunia apartemen, maka Anda harus mampu membuat unit apartemen Anda menjadi menarik untuk disewa.


Unit apartemen yang menarik diawali apartemen yang menarik

Agar unit apartemen Anda memiliki permintaan sewa yang tinggi, maka ketika Anda memutuskan untuk berinvestasi di bidang apartemen, maka pilihlah apartemen yang memang memiliki faktor-faktor penarik. Faktor-faktor yang kerap dijadikan penarik bagi calon penyewa adalah lokasi yang strategis, fasilitas yang baik, bangunan yang terawat, dan manajemen yang baik.

Selain itu, umumnya orang-orang lebih tertarik untuk menyewa unit apartemen di lantai yang tinggi daripada lantai yang ada di bawah. Jadi pertimbangkanlah segala hal ini ketika Anda memilih unit apartemen yang hendak Anda jadikan investasi agar mudah untuk disewakan.


Percantik interior unit apartemen Anda

Hal penting lain yang sering dipertimbangkan calon penyewa apartemen adalah kenyamanan ketika menyewa apartemen. Oleh karena itu sebagai orang yang hendak menyewakan unit apartemen, maka Anda harus dapat memastikan bahwa unit apartemen Anda nyaman untuk dihuni. 

Seperti yang kita tahu, apartemen memiliki kekurangan dari sisi halaman depan atau belakang, sehingga membuat bagian dalam apartemen beserta isi atau fasilitasnyalah yang sangat berpengaruh membuat nyaman bagi para penghuninya. Oleh karena itu, kunci agar unit apartemen Anda laku disewa adalah dengan memoles interiornya agar terasa nyaman dan indah.

Ada banyak hal yang dapat diperhatikan ketika mempercantik interior. Hal paling dasar adalah dengan memastikan bahwa berbagai fasilitas yang dimiliki apartemen tadi berfungsi dengan baikmulai dari pendingin ruangan, jendela, pintu, kunci, saluran air, listrik, lampu, dan lain-lain. Fasilitas yang jelek akan menjadi nilai minus yang sangat berpengaruh bagi para calon penyewa.

Jika Anda menyediakan unit apartemen full furnish, maka pastikan pula semuanya dalam keadaan yang tak kalah baik. Jika kualitas berbagai fasilitas tambahan seperti TV, kasur, sofa, atau meja dalam keadaan yang jelek, maka mungkin Anda bisa mempertimbangkan untuk menyewakan apartemen Anda dalam keadaan kosong (tanpa fasilitas tambahan).

Anda juga dapat mempertimbangkan untuk mempercantik tampilan interior agar semakin menarik para calon penyewa. Hal ini dapat dilakukan dengan mengecat dinding interior dengan warna-warna yang nyaman atau mungkin melapisi dindingnya dengan wallpaper.


Gunakan jasa broker

Anda juga dapat menggunakan jasa broker profesional yang dapat membantu Anda mencari calon penyewa. Hal yang perlu diperhatikan ketika menggunakan jasa broker adalah pastikan Anda memilih broker yang berlokasi sama dengan apartemen Anda, agar mereka dapat mencarikan Anda calon penyewa yang tepat untuk apartemen Anda.


 

Artikel Terkait

Lihat Semua

Artikel Terpopuler

Lihat Semua