Penggunaan material batu alam membuat sebuah bangunan lebih berwarna. Bentuknya yang menarik dan beragam membuat batu ini menjadi salah satu elemen untuk mempercantik bagian-bagian rumah. Mulai dari ruangan dalam rumah, taman hingga pagar. Bahkan, kamu bisa menggunakan batu alam untuk meningkatkan nilai jual rumahmu.
Setiap jenis batu memiliki karakter dan fungsinya masing-masing, sehingga peletakannya tidak dapat dilakukan secara sembarangan. Ada batu yang bisa kamu gunakan untuk mempercantik rumah, sebagai pondasi rumah, ataupun keduanya. Pemasangan batu alam yang sesuai dengan karakter dan fungsinya akan memperpanjang usia batu sehingga tidak mudah rusak.
Batu Alam Andesit yang Mudah ditemukan di Indonesia
(batualam.co.id)
Batu alam andesit merupakan batu yang cukup mudah dijumpai, mengingat Indonesia berada di lingkaran gunung berapi. Batu alam andesit terbentuk dari bahan vulkanik atau lava yang membeku dari erupsi gunung berapi. Kamu bisa menggunakan jenis batu ini untuk dinding dan lantai di bagian luar rumah, karena strukturnya yang kuat. Bahkan batu andesit sangat tahan terhadap cuaca ekstrim, jamur dan lumut, sehingga perawatan batu ini terbilang mudah. Batu andesit memiliki pola batu yang unik, sehingga dapat memberikan keindahan bagi rumahmu.