Spinner Icon

Rumah vs Apartemen

Author Image
Info Terbaru · 12 Agustus 2016
Apakah Anda sedang mencari hunian? Apakah di tengah proses pencarian hunian Anda ini, Anda sedang mempertimbangkan untuk memilih rumah atau apartemen? Jika iya, maka selamat, karena artikel ini dibuat khusus untuk Anda, dan jika tidak, mari ikut membaca sebagai bahan pertimbangan jika di masa depan Anda menghadapi persoalan yang sama. Rumah atau apartemen memang sering menjadi pertimbangan dalam pemilihan hunian karena karakter dan kelebihan yang ditawarkan masing-masing. Pada akhirnya apakah Anda harus memilih rumah ataupun apartemen, tergantung dari karakter dan kebutuhan Anda. Mari berbicara sedikit tentang karakter dari kedua pilihan ini.
Kepraktisan vs fleksibilitas
Apartemen adalah salah satu bentuk hunian yang menawarkan kepraktisan maksimal bagi pemiliknya. Kepraktisan ini dapat dilihat dari berbagai sisi, mulai dari beragam fasilitas yang apartemen tawarkan, yang membuat Anda tidak perlu susah untuk membuat sendiri fasilitas tersebut, hingga kepraktisan dalam hal perawatan, dimana umumnya pihak pengelola sudah menyediakan jasa perawatan apartemen tersendiri untuk pelanggannya. Selain itu bentuk kepraktisan lain yang ditawarkan apartemen adalah lokasi apartemen yang biasanya terletak di daerah yang strategis atau dekat dengan pusat kota, sehingga apartemen menawarkan kepraktisan dari sisi aksesibilitas.
Rumah di satu sisi memang tidak memiliki kepraktisan seperti yang diberikan oleh apartemen, bahkan jika berbicara tentang lokasi, sering kali untuk mendapatkan rumah yang nyaman dengan harga yang ringan di kantong, seseorang harus mencarinya di pinggiran kota, atau bahkan sampai ke kota lain (seperti kasus di Jakarta). Namun, sebagai gantinya rumah menawarkan fleksibilitas bagi pemiliknya. Dengan memiliki suatu rumah, Anda dapat mengubah bentuk atau menambah luas bangunan rumah tadi selama Anda memiliki dana yang cukup. Berbeda dengan apartemen, yang meskipun Anda memiliki dana yang banyak, Anda tidak akan bebas mengubah apartemen tadi sesuai keinginan Anda karena adanya batasan ruang bagi pemilik apartemen.
Kenyamanan vs keamanan
Jika Anda memiliki rumah, maka Anda memiliki kesempatan untuk merasakan udara segar dan cahaya Matahari alami yang cukup untuk rumah Anda, memiliki rumah juga memberikan Anda kesempatan untuk memiliki lahan berlebih yang dapat dimanfaatkan sebagai taman. Pemilik apartemen akan tetap mendapatkan pencahayaan dan udara yang cukup, tetapi unsur-unsur alami dari hunian rumah akan memberikan Anda suatu efek kenyamanan lebih, yang sulit didapatkan oleh penghuni Apartemen.
Fasilitas vs lingkungan
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, Apartemen umumnya akan menawarkan berbagai fasilitas pendukung sebagai nilai jualnya. Oleh karena itu, jika Anda adalah orang yang menginginkan berbagai fasilitas untuk hunian Anda, seperti fasilitas olahraga, children playground, Wifi, dan sebagainya, maka apartemen adalah pilihan yang baik untuk Anda. Hal yang perlu diingat ketika ingin memilih apartemen adalah memastikan bahwa semua fasilitas yang ia tawarkan ada dalam kondisi yang baik.
Berbeda dengan apartemen, untuk rumah, salah satu hal yang penting untuk dipikirkan adalah lingkungan dari rumah itu. Mulai dari warga sekitar, keamanan lingkungan, hingga rawan tidaknya lingkungan rumah Anda dari bencana-bencana alam. Khusus mengenai warga sekitar, hal ini penting diperhatikan karena ketika memilih tinggal di rumah, Anda akan menjadi bagian dari lingkungan sekitar rumah itu, di mana Anda diharuskan untuk mampu bersosialisasi dengan warga sekitar, dan menjadi bagian dari warga daerah tersebut. Oleh karena itu ketika memilih rumah, pilhlah rumah dengan lingkungan yang kita sukai, demi kenyamanan ekstra, karena seberapa pun besarnya budget Anda, Anda tidak akan mampu mengubah lingkungan sekitar rumah Anda.
Untuk proses pemilikannya, Anda tidak usah terlalu pusing karena Anda juga bisa m

 

Artikel Terkait

Lihat Semua

Artikel Terpopuler

Lihat Semua