Spinner Icon

Inspirasi Desain Pagar Lisplang untuk Hunian yang Lebih Modern

Author Image
yoyo.angelica
Info Terbaru · 27 Juni 2023
Table of Contents:

Pagar merupakan salah satu elemen yang penting untuk sebuah rumah. Selain sebagai elemen penting dalam menjaga keamanan rumah, pagar juga memiliki peran penting dalam membuat tampilan rumah menjadi lebih estetik. Sebagai pembatas bagian depan rumah, pagar menjadi salah satu hal utama yang dilihat oleh para pengunjung dan penghuni. Hal ini membuat pagar menjadi elemen yang nilai estetikanya perlu dipertimbangkan dengan baik saat ingin membangun atau mendesain rumah.

Pagar lisplang merupakan salah satu jenis pagar yang umum digunakan sebagai pagar pembatas atau pemisah di rumah.  Jenis pagar yang satu ini sering digunakan untuk area terbuka di rumah, seperti halaman belakang atau teras rumah yang dikelilingi tanaman. Di samping itu, pagar lisplang juga dapat digunakan di dalam ruangan untuk membatasi ruangan yang ingin dipisah.

Pagar lisplang sendiri merupakan pagar yang dibuat dari material yang lembut (kain, plastik, atau kayu) yang ditempelkan pada rangka baja atau besi. Pagar lisplang memiliki kelebihan mudah dibentuk dan mudah digerakkan, sehingga cocok bagi kamu yang ingin dapat dengan mudah mengubah tata letak halaman belakang rumah.

Pada artikel kali ini, akan dibahas beberapa inspirasi desain pagar lisplang yang dapat kamu aplikasikan untuk rumah minimalis. Yuk, cek artikel ini untuk mempercantik tampilan pagarmu!

Key Takeaways:

  • Sebagai pembatas bagian depan rumah, pagar akan menjadi salah satu hal paling utama yang dilihat oleh penghuni maupun pengunjung. Sehingga nilai estetika pagar juga perlu diperhatikan saat membangun atau mendesain rumah.
  • Pagar lisplang merupakan pagar yang dibuat dari material yang lembut (kain, plastik, atau kayu) yang ditempelkan pada rangka baja atau besi.
  • Beberapa inspirasi desain pagar lisplang yang dapat diterapkan untuk rumah minimalis, antara lain pagar lisplang minimalis dan modern, kombinasi cutting laser sederhana, kombinasi stainless steel dengan kayu, motif kayu, full kayu, kombinasi alumunium dengan kayu, pagar lisplang modern, futuristik, gaya Eropa, model susun sederhana, pagar lisplang mewah, model Timur Tengah, dan motif binatang.

13 Inspirasi Desain Pagar Lisplang

Tertarik untuk mengaplikasikan pagar lisplang pada rumah minimalismu? Berikut adalah beberapa inspirasi desain pagar lisplang yang cocok untuk rumah minimalis.

1. Desain Pagar Lisplang Minimalis Modern

Ingin mengaplikasikan pagar lisplang pada rumah minimalis dengan ukuran kecil? Desain pagar lisplang yang satu ini cocok bagi kamu yang memiliki rumah minimalis dengan ukuran kecil. Desain pagar lisplang minimalis ini menggunakan motif sederhana dengan perpaduan dua warna, sehingga memberi kesan modern yang sederhana. Di samping itu, kamu dapat menambahkan ornamen hiasan di halaman untuk menambah estetika rumah.


image source: pinterest

2. Desain Pagar Lisplang Kombinasi Cutting Laser Sederhana

Desain pagar lisplang dengan kombinasi cutting laser sederhana dapat membuat hunian terkesan minimalis sekaligus mewah. Dengan cutting laser berbahan tembaga, rumah akan mendapatkan kesan modern dengan penggunaan kayu lisplang yang sederhana dan homey. Selain itu, kamu juga dapat berkreasi dalam pemilihan cat pagar dan rumah sesuai dengan keinginan dan kebutuhan. Namun, pastikan warna yang kamu pilih tidak bertabrakan ataupun mengganggu estetika rumah.

3. Desain Pagar Lisplang Kombinasi Stainless Steel dan Kayu

Bosan dengan pagar yang hanya terdiri dari kayu atau besi saja? Kamu dapat menggunakan pagar kombinasi stainless steel dan kayu lisplang agar pagar tidak terlihat monoton. Desain pagar lisplang yang satu ini akan membuat rumah terasa lebih segar, sekaligus modern dan mewah. Pagar lisplang kombinasi stainless steel sangat cocok dipadukan dengan bangunan semi modern yang futuristik yang kekinian.

Baca juga: Inspirasi Pagar Stainless Steel untuk Rumah Minimalis

4. Desain Pagar Lisplang Motif Kayu

Jika kamu ingin pagar dengan kesan tradisional sekaligus modern, kamu dapat menggunakan pagar lisplang motif kayu untuk pagar rumah. Meskipun terkesan tradisional, motif yang satu ini masih cukup populer sebagai pilihan motif untuk pagar lisplang. Pagar lisplang dengan motif kayu sangat cocok digunakan untuk rumah minimalis, baik di perkotaan maupun di pedesaan.

5. Desain Pagar Lisplang Full Kayu

Inspirasi desain pagar lisplang selanjutnya adalah pagar lisplang dengan material full kayu. Jika pada desain yang sebelumnya kita mengkombinasikan material kayu dengan material lainnya, pada desain yang kali ini digunakan kayu sebagai material utama untuk pagar. Desain yang satu ini cocok bagi kamu yang ingin menonjolkan sisi alam yang sederhana. Selain membawa nuansa alami pada rumah, desain pagar full kayu juga sangat estetik sehingga membuat rumah tampak cantik. Untuk meningkatkan keasrian dan nilai estetika rumah, kamu dapat mengombinasikannya dengan halaman luas ala pedesaan ataupun pohon-pohon besar di area halaman rumah.

6. Desain Pagar Lisplang Kombinasi Alumunium dan Kayu

Pagar lisplang kombinasi adalah salah satu pilihan favorit para pemilik rumah minimalis. Salah satu jenis pagar lisplang kombinasi yang terkenal populer adalah kombinasi antara alumunium dan kayu. Penggunaan lisplang aluminium dengan motif modern dengan kayu yang berkesan asri akan menciptakan pagar yang modern sekaligus sederhana. Desain pagar lisplang yang satu ini sangat cocok digunakan untuk rumah-rumah minimalis modern yang dicat dengan tone warna cerah.

7. Desain Pagar Lisplang Modern

Teknik lisplang modern sangat populer diaplikasikan pada rumah yang ada di perumahan ataupun perkotaan. Penggunaan pagar dengan teknik ini dapat diterapkan dengan memadukan warna silver dengan bahan kayu dari lisplang. Kombinasi antara dua material ini akan membuat rumah terkesan modern dan elegan. Di samping itu, kamu juga dapat menambah kesan mewah dari rumah dengan menambahkan penggunaan warna-warna metal yang cerah.


image source: pinterest

8. Desain Pagar Lisplang Futuristik

Ingin memiliki pagar dengan gaya kekinian? Desain pagar lisplang yang modern semi abstrak sangat cocok bagi kamu yang ingin memiliki desain pagar futuristik. Desain pagar kekinian ini sangat populer dan cocok dipadukan dengan gaya bangunan modern yang ingin menonjolkan sisi modern dari rumah. Tidak hanya bentuknya yang modern, kamu juga dapat mengaplikasikan warna yang menonjolkan kesan modern dan elegan, yaitu hitam, putih, motif kayu, dan lainnya yang sesuai dengan rumah.

9. Desain Pagar Lisplang Gaya Eropa

Jika kamu suka rumah dengan gaya khas Eropa, desain pagar lisplang yang satu ini akan menjadi favoritmu. Desain rumah klasik khas Eropa dengan tone warna cat yang lembut seperti krem, putih, coklat, dan lain-lain, dapat kamu padukan dengan desain pagar lisplang dengan gaya Eropa yang serupa. Desain ini dapat kamu peroleh dengan mengombinasikan material galvanis dengan kayu, sehingga diperoleh pagar yang estetik. Meskipun terkesan tradisional, namun kesan klasik dari gaya mewah Eropa ini cukup banyak diminati.

10. Desain Pagar Lisplang Model Susun Sederhana

Desain pagar lisplang yang satu ini sudah sangat umum ditemukan di kalangan masyarakat, yaitu pagar lisplang model susun sederhana. Pagar lisplang ini dibuat dengan desain yang sederhana dengan bahan yang mudah dibentuk dan ringan, misalnya plastik, kain, atau kayu. Bahan-bahan ini kemudian ditempelkan pada rangka besi atau baja dalam berbagai posisi, antara lain bentuk huruf L, T, atau disusun membuat garis lurus sederhana yang disusun secara berderet.

Desain pagar lisplang model susun sederhana lebih praktis dan mudah dipasang bila dibandingkan dengan desain pagar lisplang lainnya yang lebih kompleks. Pagar jenis ini dapat menambah estetika pada area yang tidak terlalu luas dengan pola garis-garisnya yang sederhana.

11. Desain Pagar Lisplang Mewah

Pagar lisplang ala kerajaan bisa menjadi pilihan bagi kamu yang senang dengan rumah dengan tema mewah layaknya istana. Untuk desain pagar mewah ini, kamu dapat menggunakan jumlah kayu yang lebih banyak dengan sentuhan tembaga berukiran khas. Dominasi kayu dengan tembaga yang terukir khas akan membuat nuansa rumah menjadi seperti kerajaan. Gunakan cat terang untuk penempatan pagar ini agar bangunan rumah terkesan lebih elegan dan megah.

12. Desain Pagar Lisplang Model Timur Tengah

Kamu menyukai desain ala Timur Tengah? Jika iya, maka desain pagar lisplang bergaya Arabian ini adalah pilihan yang tepat bagimu. Pagar bergaya Arabian dengan aksen Timur Tengah yang kental sangat cocok dipadukan dengan rumah bertingkat. Kamu dapat menggunakan aksen warna keemasan dengan pilar agar rumah terkesan lebih megah. Di samping itu, tambahkan juga motif dan detail ornamen kecil pada pagar, misalnya motif-motif khas Timur Tengah, sehingga dapat menonjolkan sisi elegan rumah.


image source: pinterest

13. Desain Pagar Lisplang Motif Binatang

Desain pagar lisplang terakhir yang dapat kamu terapkan adalah pagar lisplang dengan motif binatang. Desain pagar ini sangat cocok bagi kamu yang ingin menonjolkan gaya alam. Motif binatang dapat memberikan kesan alam yang indah, sekaligus elegan dan modern. Kamu bisa menggunakan motif binatang favoritmu atau keluarga, yang kemudian kamu kombinasikan dengan warna tertentu untuk membuat tampilan lebih menarik.

Baca juga: Cek 5 Inspirasi Hiasan Pagar Rumah Anti Bosan di Sini!


Kesimpulan

Demikian berbagai inspirasi desain pagar lisplang yang dapat kamu aplikasikan untuk rumah minimalis. Ingatlah untuk memastikan perpaduan antara desain pagar dan rumah tidak bertabrakan, sehingga rumah terlihat lebih harmonis dan cantik.

Ingin memperoleh informasi bermanfaat seputar properti lainnya? Kunjungi website kami, di mana kamu dapat menemukan berbagai informasi bermanfaat terkait properti, mulai dari program KPR, desain rumah minimalis, serta berbagai inspirasi desain interior dan eksterior untuk rumahmu. Klik link ini untuk mengetahui lebih lanjut.

 

Artikel Terkait

Lihat Semua

Artikel Terpopuler

Lihat Semua